Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Tim Riset MTsN 7 Bantul Persembahkan Juara 3 Lomba Esai Tingkat Nasional

    Bantul (MTsN 7 Bantul) - Sebagai salah satu madrasah pelaksana Riset, MTsN 7 Bantul berkomitmen terus berupaya mendorong siswa agar aktif mengikuti berbagai kompetisi ilmiah baik tingkat lokal, nasional hingga internasional. Rabu(3/4), MTsN 7 Bantul ditetapkan menjadi juara 3 dalam Lomba Esai Pelajar Nasional Gempita Nusantara. Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Forum Cendekiawan Muda Indonesia (FORCEMI).



    Tema dalam kompetisi tersebut adalah Inovasi Generasi Muda Dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045. Denda Rahma Salfa Purnama siswa kelas VIII F sebagai duta MTsN 7 Bantul mengaku bangga dan bahagia mendapatkan kabar bahwa karyanya menjadi salah satu karya terbaik. “Saya akan lebih giat dan semangat lagi mengikuti kompetisi selanjutnya,”katanya dengan senyum bahagia. Denda sapaan akrabnya, membuat karya esai dengan judul “Bioremediasi Sebagai Alternatif Berkelanjutan: Keajaiban Alam Dalam Memulihkan Ekosistem Yang Terpapar Toksik”.

    Denda berharap karyanya dapat bermanfaat sebesar-besarnya untuk Indonesia tercinta. Hadiah yang diterima yakni sertifikat penghargaan dan uang pembinaan. Penghargaan tersebut dipersembahkan pada madrasah melalui kepala madrasah pada upacara bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kamis, 2 Mei 2024.

    Hidayat,S.Ag.,M.A. selaku kepala madrasah mengapresiasi  prestasi yang telah dicapai oleh Denda. “Semoga apa yang sudah diraih oleh Denda mampu menginspirasi siswa lain untuk berkarya. Ini bukti nyata peran generasi muda yang berpendidikan. Semoga karyanya bermanfaat,”pungkasnya.(win)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728