Header Ads

ad728
  • Breaking News

    MTsN 7 BANTUL ADAKAN PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG BAHAYA TUBERKULOSIS

    Bantul (MTsN 7 Bantul) – Bekerja sama dengan Tim Kesehatan Puskesmas Piyungan MTsN 7 Bantul mengadakan penyuluhan edukasi tentang bahaya penyakit Tuberkulosis (TBC). Bertempat di masjid Al Islah Kompeks MTsN 7 Bantul acara yang digelar Kamis (01/8) ini di ikuti oleh seluruh siswa kelas VIII. Dian Windiani Siwi guru olah raga MTsN 7 Bantul yang merupakan Koordinator kegiatan menyampaikan bahwa edukasi bahaya Tuberkulosis. Kegiatan ini diadakan dalam rangka memberikan pemahaman seputar penyakit Tuberkulosis (TBC). ”Kegiatan penyuluhan kesehatan seputar penyakit Tuberkulosis ini bekerja sama dengan Puskesmas Piyungan, diharapkan setelah mengikuti penyuluhan ini anak-anak bisa paham terkait dengan gejala, tanda dan bahaya penyakit Tuberkulosis  sehingga segera  bisa di tangani” terang Dian Windiani.





    Dari Puskesmas Piyungan di wakili oleh dr. Kurnia dan tenaga Medis LK Dewi sekaligus menjadi pemateri. Dalam pemaparannya dr. Kurnia menjelaskan tentang gejala seseorang terkena Tuberkulosis. “Anak-anak kalian harus tahu gejala awal orang terkena penyakit Tuberkulosis, diantaranya adalah batuk berkepanjangan, nyeri dada, berdahak dan demam apabila gejala itu sampai dua minggu berturut-turut belum reda, segera diperiksakan lebih lanjut ke dokter atau rumah sakit terdekat” jelas dr. Kurnia.

    Kepala MTsN 7 Bantul Hidayat menyambut baik atas kerjasama antara Puskesmas Piyungan dengan MTsN 7 Bantul untuk yang kesekian kalinya. ”Saya ucapkan terima ksaih kepada dr. Kurnia dan tim yang mewakili Puskesmas Piyungan untuk memberikan edukasi penyuluhan kesehatan khususnya tentang bahaya Tuberkulosis (TBC), tentu kegiatan ini akan sangat bermanfaat untuk kami semua” kata Hidayat. Lebih lanjut Hidayat berpesan kepada para siswa untuk selalu menjaga kebersihan dengan memperhatikan dan mempratekkan budaya hidup sehat salah satunya adalah mencuci tangan sebelum makan.

    Rangkaian agenda kerjasama antara MTsN 7 Bantul dengan Puskesmas Piyungan selain penyuluhan kesehatan, juga diadakan Skrining Tuberkulosis yang di laksanakan di ruang UKS MTsN 7 Bantul dipandu oleh dr. Kurnia dan pegawai Puskesmas Piyungan LK Dewi dan sebagai peserta skrining adalah seluruh guru, pegawai dan beberapa siswa. (Khan)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728